Kirim barang ke luar negeri bukan sekadar urusan mengemas dan mengirim, karena ada banyak hal yang perlu dipertimbangkan. Oleh karena itu memilih jasa pengiriman ke luar negeri sangat penting agar barang tiba di tempat tujuan dalam kondisi aman.
Teliti Reputasi Perusahaan
Hal yang pertama kali dilakukan adalah mengecek reputasi perusahaan. Anda harus pastikan mereka memiliki rekam jejak yang baik dalam menangani pengiriman ke luar negeri. Perusahaan yang terpercaya biasanya ditandai dengan ulasan positif dari pelanggan, pengalaman bertahun-tahun, izin operasional, dan jaringan mitra yang luas.
Supaya lebih meyakinkan, Anda bisa cari ulasan di internet atau tanyakan langsung kepada orang yang menggunakan jasa mereka. Pengalaman dari pelanggan sebelumnya bisa jadi acuan berharga untuk menilai kualitas layanan yang ditawarkan.
Bandingkan Harga
Bicara soal biaya jasa pengiriman ke luar negeri bisa berbeda-beda. Hal itu dipengaruhi oleh berbagai faktor sehingga Anda bisa membandingkan beberapa pilihan guna mendapatkan penawaran terbaik.
Perhatikan kejelasan biaya termasuk pajak dan bea cukai. Selain itu jenis layanan yang tersedia juga harus dipastikan, seperti reguler, ekspres, atau kargo. Anda juga harus mempertimbangkan kebijakan asuransi jika sewaktu-waktu barang hilang atau rusak. Ketersediaan fitur pelacakan untuk memantau pengiriman juga merupakan salah satu yang tidak bisa diabaikan.
Tak jarang ada penyedia jasa yang mematok harga tinggi tanpa menawarkan layanan lebih aman dan cepat. Jadi, sesuaikan dengan kebutuhan dan pilih yang paling menguntungkan.
Perhatikan Cakupan Asuransi
Asuransi pengiriman menjadi hal yang tidak boleh diabaikan. Pastokan Anda memahami dengan baik perihal ketentuan asuransi yang ditawarkan oleh jasa pengiriman ke luar negeri.
Termasuk batas maksimum nilai barang yang bisa diasuransikan. Jenis kerusakan atau kehilangan yang masuk dalam perlindungan juga penting untuk diketahui. Lalu cara tahu prosedural untuk klaim asuransi apabila terjadi masalah dalam pengiriman. Tanyakan soal biaya tambahan untuk perlindungan ekstra atau tidak.
Asuransi barang kiriman ini biasanya sangat direkomendasikan bagi Anda yang mengirimkan barang bernilai tinggi. Biaya ekstra untuk perlindungan ini akan jauh lebih kecil dibandingkan risiko yang Anda tanggung apabila kehilangan barang berharga.
Cek Estimasi Waktu Pengiriman
Waktu pengiriman bisa jadi faktor paling penting, apalagi jika barang yang dikirim memiliki tenggat waktu. Bandingkan estimasi antar penyedia jasa guna menemukan yang paling efisien dengan kebutuhan Anda. Pertimbangkan juga jalur pengiriman, opsi ekspres, dan potensi keterlambatan akibat bea cukai. Ada beberapa layanan yang menawarkan jaminan waktu pengiriman, tapi tetap saja ada risiko keterlambatan akibat faktor eksternal seperti cuaca atau pemeriksaan keamanan tambahan.
Itulah penjelasan singkat terkait tips memilih jasa pengiriman ke luar negeri agar barang kiriman tiba dalam kondisi aman.